13 Desember 2014

What I hate

Kenapa?
Kenapa begitu susah mencari orang yang dapat ku percaya sepenuhnya?

Satu hal di dunia ini yang benar-benar paling aku benci dan akan bertahan cukup lama kebencian itu jika hal itu terjadi

Orang yang nggak berhak apapun, bukan siapa-siapa, dengan gampangnya mengacak-acak privasiku karena keingintahuan mereka

Kenapa di saat aku mulai baik, aku mulai mengijinkan kalian masuk, tapi kebaikanku malah digunakan untuk hal-hal yang nggak kuinginkan?
Apa sih yang kalian cari?
Memberi aku ruang buat aku sendiri apa begitu susah?

Nggak semua hal harus kalian ketahui
Aku punya duniaku sendiri
Dimana hanya aku dan Tuhan yang tahu

Bisakah kalian hanya diam?
Kalian tahu kan apa arti dari sebuah privasi?

12 Desember 2014

In My Dream

Hai, kita bertemu lagi, kemarin malam, di mimpiku

Aku bisa menatapmu
Aku bisa menggenggammu
Aku bisa merasakan kehadiranmu

Kenapa kau bisa kembali lagi?
Karena tak pernah ada kata 'Selamat Tinggal'?
Karena aku merindukanmu?
Atau karena, kau masih ada disini?

Di mimpi itu, kau terasa begitu dekat
Berbeda kenyataannya, kau sangat jauh

Di mimpi itu, kau menguatkanku, seakan hidupku akan baik-baik saja
Berbeda kenyataannya aku seperti tak terlihat olehmu, menyapa pun tidak

Terima kasih,
Terima kasih telah menemuiku
Terima kasih telah memberiku kekuatan
Walaupun semuanya hanya dalam mimpiku

5 Desember 2014

Percaya Pada-Mu

Tuhan...
Aku tau, tak ada yang selalu bisa aku percaya
Selain Engkau

Tuhan...
Aku tau, tak ada yang selalu bisa melindungiku
Selain Engkau

Aku tak pernah percaya pada semuanya
Semua yang ku lihat, semua yang ku dengar
Aku tak pernah percaya seutuhnya

Ku mohon
Tunjukan kuasa-Mu
Hanya Engkau yang memiliki kuasa terbesar di dunia ini

Ku mohon
Tunjukan kebenaran keyakinanku ini
Buang semua rasa raguku pada semua pilihanku

Ku menyerahkan segalanya
Hanya kepada-Mu
Karena, aku percaya kepada-Mu
Aku tau Engkau selalu melihatku
Dan hanya Engkau
Hanya selalu kepada Engkau
Aku menyerahkan segalanya

Ku mohon
Lindungilah aku
Dekaplah aku
Sertailah aku
Dalam setiap langkah perjalanan hidupku

29 November 2014

Just Her (Part 1)

Sahabat
Bagiku, satu kata yang sangat penting
Lebih penting dari 'pacar' dan hampir setara dengan 'keluarga'
Sahabatku adalah orang yang tidak meninggalkanku
Dalam keadaan apapun aku berada dan dia selalu setia di sampingku

Seperti sahabat karibku, the one and only
Namanya Novaria Mawadati Soleha
Aku biasa memanggilnya Nova, namun ada sebutan spesial, yaitu Kodok
Terinspirasi dari film Perahu Kertas inisial KK
Alasan lain, karena aku suka Kucing dan dia suka Keroppi, animasi Kodok
Jadi dia manggil aku Kucing dan aku manggil dia Kodok
But, panggilan tersebut hanya untuk panggilan via tulisan, kalau lisan tetep nama asli

Ya...
Nova bukan hanya Bestfriendku
But, she's the best best best of the best best friend in the world, no kidding

Why?
Ketika aku dalam keadaan terpuruk, hingga hampir menyerah, dan pasrah
Ketika semua orang pergi, sampai keluargaku pun bahkan tak peduli
Ketika waktu pun tidak berjalan bahagia di sampingku
Ketika matahari terasa tidak mau terbit lagi di hariku
Dia tetap ada bersamaku, tetap ada di sisiku, always
 
Walaupun aku tahu dia lelah mendengar ocehanku tentang segala permasalahanku
Ocehan yang biasanya tidak kunjung berhenti aku berikan padanya
Dia tidak pernah pergi, dia tidak pernah meninggalkan ku sendiri

Pertemuan kami...
Aku mengenalnya karena aku memilih untuk melepas SMP RSBI tujuanku
Dan memilih untuk masuk ke MTs yang bahkan aku pun tidak tau lokasinya sampai hingga saatnya disuruh ikut tes masuk disana
Singkatnya, aku mengenalnya ketika aku masuk ke MTs yang tak pernah ku impikan untuk masuk kesana

Awalnya aku tidak terlalu dekat dengan dia
Ya, kami hanya teman biasa, tidak ada yang spesial, kami hanya saling mengenal
Namun, seiring dengan berjalannya waktu
Entah apa yang telah terjadi, kamipun dekat dengan sendirinya
Walaupun itu terjadi dengan sangat cepat, tapi tidak ada keraguan sedikit pun di antara kami untuk saling berbagi tentang segalanya

Hari-haripun kami lewati bersama
Kemana-mana bersama, melakukan apapun bersama
Hingga keanehan pun biasa kami ciptakan bersama
Kami nyaman melakukan hal-hal bersama
Mungkin hal lain karena aku tidak memiliki saudara perempuan yang bisa ku ajak berbagi
Dan pada saat seperti itulah aku benar-benar merasa beruntung melepas SMP RSBI itu dan teramat sangat bersyukur memilih MTs itu, because of her, she's one of my reason
Ya, dia adalah salah satu alasan rasa syukurku dan mungkin ia adalah salah satu anugerah Tuhan untukku, untuk menggantikan saudara perempuan yang tidak pernah aku miliki

Menghindari Cahaya itu

Menjauh...
Menjauhi cahaya kecil itu
Sebelum cahaya itu terlalu terang

Menyerah...
Sudah terlalu jauh harapan itu
Tak ada yang dapat diperjuangkan

Melupakan...
Menganggap bahwa tidak pernah ada
Membuang semua harapan yang ada

Mengalir...
Biarkan segalanya berjalan seperti biasa
Mengikuti arah kemana ia akan pergi

Meninggalkan...
Terlalu jauh, sudah sangat terlalu jauh
Tak dapat digapai sedikitpun

Menanti...
Menunggu cahaya itu hadir kembali
Membiarkan waktu membawanya kembali

22 November 2014

Cahaya itu

Setitik cahaya itu
Cahaya yang sempat hilang
Cahaya yang telah lama ku cari

Setitik cahaya itu
Hampir dapat ku raih
Hampir dapat ku masuki
Namun, cahaya itu redup kembali

Belum sempat cahaya itu terlihat jelas
Belum sempat cahaya itu tergenggam
Belum sempat cahaya itu menerangi
Belum sempat cahaya itu menghangatkan

Ada yang lain
Yang ingin memasukinya juga

Haruskah aku mengalah lagi?
Haruskah aku membiarkan orang lain yang masuk ke sana?
Apa tak ada kesempatan untukku?
Apa tak ada satu cahayapun untukku?
Apa aku tak pantas memasukinya?
Apa aku terlambat?

4 November 2014

Harapanku: Selalu Di Sisi Mereka

Bodoh.
Ya, mungkin itu penilaian orang ketika bertanya kepadaku tentang kemana aku akan lanjut setelah SMA kurang dari 2 tahun lagi dan aku belum tau mau kemana

Banyak hal yang ku pikirkan untuk memilih Universitas
Iya, mungkin aku juga ingin ke Universitas favorit seperti harapan teman-temanku
Dan kebanyakan Universitas itu di luar kota

Banyak hal yang akan aku tinggalkan
Tapi ada sesuatu yang tak mampu aku tinggalkan dan menjadi salah satu alasanku tak ingin pergi ke luar kota yang sangat jauh dari Kediri
Yaitu, orang tuaku

Aku tak mau jauh-jauh dari mereka
Mungkin kalian beranggapan aku anak mama-papa, aku nggak mandiri, aku hanya mengandalkan orangtuaku, aku ingin ada di zona nyaman
Tapi kalian salah

Aku hanya ingin menjaga mereka
Aku hanya ingin melindungi mereka
Aku hanya ingin membantu mereka
Aku hanya ingin melakukan perintah mereka
Semampuku, selama aku bisa, selama aku sanggup

Aku anak perempuan satu-satunya, sepertinya mereka menaruh harapan besar kepadaku sejak dulu
Mungkin ini sebagai ganti kakak perempuan yang tidak pernah aku lihat
Abang dan adikku, entah, aku hampir tak bisa mempercayai mereka sampai saat ini, banyak hal yang tak pernah mereka anggap

Harapan besar itu yang harus aku jaga, kepercayaan mereka padaku
Aku harus membuat mereka bangga kepadaku
Tapi aku juga ingin berada disisi mereka, selalu, setap waktu

Melihat mereka sakit, sudah mampu menguras air mataku, ikut merasakan apa yang mereka rasakan
Melihat mereka bekerja keras, aku ingin membantu mereka, jika bisa aku ingin menggantikan posisi mereka,biar aku, jangan mereka

Banyak anak cewek yang selalu curhat kepada orang tuannya tentang masalah yang dihadapi
Berbeda denganku, aku lebih memilih diam, memendam segala masalah yang aku hadapi mungkin bisa sampai menangis sendirian
Aku tak ingin menambah pikiran orang tuaku, sudah banyak hal yang harus mereka pikirkan

Banyak hal yang aku inginkan, banyak hal yang aku mau
Tapi aku tak akan meminta itu pada orang tuaku jika itu hampir mustahil untuk terwujud
Aku takkan memaksa mereka, menuntut pun aku nggak tega
Jadi aku akan lebih memilih diam

Jujur aku juga iri melihat teman-temanku, mereka bisa mendapat apa yang mereka mau
Tapi hanya satu hal yang aku ingin, yaitu kebahagiaan
Dan berada di dekat orang tuaku itu adalah salah satu kebahagiaan terbesar dari Tuhan

Jika benar-benar aku harus meninggalkan mereka suatu saat nanti
Hanya satu yang ku minta, hanya satu harapanku, hanya satu do'aku

Ya Allah... aku mohon...
Ketika aku tak ada di sisi orang tuaku, aku mohon...
Jaga mereka, selalu lindungi mereka, dan berikan kebahagiaan di setiap waktu mereka...
Aku sayang mereka Ya Allah...
Mereka segalanya bagiku dan hidupku hanyalah untuk mereka
Ijinkan aku membahagiakan mereka karena sudah jelas, aku takkan bisa membalas kasih sayang mereka selama hidupku

2 Oktober 2014

Wish You Were Here

Beda Nov

Sekarang semuanya beda
Segalanya udah nggak sama

Disini banyak kepalsuan
Banyak orang, tapi ku merasa sendiri
Ramai, tapi ku merasa sepi

Aku nggak bisa jadi diriku sendiri
Harus menjadi orang lain agar bisa diterima
Munafik bukan?

Nggak tau apa lagi yang bisa kuperbuat
Hanya air mata yang mampu menjawabnya

Wish you were here, by my side
With you, everything's okay

Miss you bestie

29 September 2014

Being a Kid

Kalo boleh memilih...

Kita lebih ingin kembali menjadi anak kecil
Dimana kita nggak akan peduli dengan apa yang ada di sekitar kita
Kita akan cuek terhadap apa kata orang
Kita akan cuek terhadap apa yang orang lakukan pada kita

Lucu memang
Dulu waktu masih kecil kita justru bermimpi menjadi orang dewasa
Kita berangan-angan sangat tinggi
Nggak pernah sekalipun memikirkan seperti apa jalan yang kita lewati untuk sampai ke mimpi itu

Polos
Ya, ketika anak kecil dibilangin ini itu
Mereka hanya akan melakukannya tanpa memikirkan akibatnya
Seringkali alasannya adalah karena ingin jadi anak baik

Apa saja yang anak kecil lakukan nggak pernah salah di mata orang
Nggak akan ada yang protes
Nggak akan ada yang membicarakan mereka
Justru orang-orang akan tertawa geli melihat kelakuan mereka

Setiap harinya akan selalu ada tawa yang mewarnai hari mereka
Nggak ada beban dan pikiran yang menghantui mereka
Nggak ada juga air mata yang jatuh di balik tawa mereka

Seakan hidup mereka akan selalu bahagia

Earphone

Earphone
Barang yang cuman kita pakai di telinga buat dengerin lagu itu, bisa sangat berpengaruh besar bagi mental kita
Nggak peduli kita mendengar sebuah lagu atau dalam keadaan mati

Ketika kita berada dalam keadaan muak dengan orang-orang di sekitar kita
Earphone bisa mengalihkan perhatian kita
Seakan semua yang mereka lakukan semu
Hanya sebuah bayangan yang hanya lewat

Ketika orang-orang di sekitar kita sedang membicarakan kita
Earphone bisa membuat kita tuli
Kita nggak akan bisa mendengar apa yang mereka bicarakan tentang kita
Sehingga kita nggak akan peduli dengan apa yang mereka katakan

Dan juga kita bisa mengetahui
Di antara mereka, siapa fake friend dan real friend

23 September 2014

Ampun Kimia!!

Postingan ini dibuat saat bosen jam pelajaran Kimia, karena nggak paham sama soal-soal yang diberikan alhasil angkat tangan dan bikin post ini dan judulnya seperti itu!

Entah kenapa Kimia lebih mematikan dari pelajaran lain.
Waktu ulangan pun belajar nggak belajar, hasilnya sama aja.
Tetep JELEK! Paling bedanya cuman lebih ngerti 'dikit'.
Matematika yang katanya pelajaran yang susah pun berasa lebih mudah daripada Kimia. Yaaa mungkin gara-gara Bunda guru Matematika, jadi masih ada rasa pahamnya walaupun butuh waktu lama.

Katanya kita harus mencintai pelajaran itu agar kita dapat memahaminya.
Tapi kenyataannya, Kimia, udah dicintai, tapi tetep nggak bisa memahami dan nggak bisa jadi temen. Bagiku.

Kayaknya anak MIA gadungan itu benar-benar fakta.
Karena, semua pelajaran alam aku nggak suka.
Fisika masih mendinglah, soalnya masih hitung-hitungan.
Biologi hafalan materi, nggak bisa dilogika, kalo dilogika dan salah, namanya ngubah hukum alam.
Kimia, ampun, hitung-hitungan sama materi jadi satu.

Nhah! Itu adalah salah satu fakta dari Kinan.
Anak MIA yang nggak suka pelajaran Alam dan sering mendapat nilai jelek.
Lebih suka hitung-hitungan daripada hafalan.

21 September 2014

RAN - Dekat di Hati

Dering telfonku membuatku tersenyum di pagi hari
Kau bercerita semalam kita bertemu dalam mimpi
Entah mengapa aku merasakan hadirmu disini
Tawa candamu menghiburku saat ku sendiri

Aku disini dan kau disana
Hanya berjumpa via suara
Namun ku selalu menunggu saat kita akan berjumpa

Meski kau kini jauh disana
Kita memandang langit yang sama
Jauh di mata namun dekat di hati

Dering telfonku membuatku tersenyum di pagi hari
Tawa candamu menghiburku saat ku sendiri

Aku disini dan kau disana
Hanya berjumpa via suara
Namun ku selalu menunggu saat kita akan berjumpa

Meski kau kini jauh disana
Kita memandang langit yang sama
Jauh di mata namun dekat di hati

Aku disini dan kau disana
Hanya berjumpa via suara
Namun ku selalu menunggu saat kita akan berjumpa

Meski kau kini jauh disana
Kita memandang langit yang sama
Jauh di mata namun kau dekat di hati

Jarak dan waktu takkan berarti
Karna kau akan selalu di hati
Bagai detak jantung yang ku bawa kemana pun ku pergi

Meski kau kini jauh disana
Kita memandang langit yang sama
Jauh di mata namun dekat di hati

19 September 2014

JKT48 - Lucky Seven


L-U-C-K-Y S-E-V-E-N
L-U-C-K-Y S-E-V-E-N
LUCKY SEVEN!
LUCKY SEVEN!
LUCKY SEVEN!

Walau berhenti di depan
Tembok perasaan bimbang
Yang terbentang di depan matamu
Hanya jadi bayangan

Di dalam kesulitan pun
Kamu tidak boleh lari
Janganlah berbalik
Janganlah menyerah
Tetap harus kamu coba

Keberanian lucky seven
Kunci keberuntungan
Cobaan seperti apapun
Pastilah bisa dilewati

Keberanian lucky seven
Dirimu pasti bisa
Tuhan pasti akan menolong
Lucky seven!

L-U-C-K-Y S-E-V-E-N
L-U-C-K-Y S-E-V-E-N

Sampai saat ini kau telah
Berapa kali gagal
Semakin jauh engkau berputar
Dirimu makin siap

Jika kau menarik diri
Pasti akan menyesal
Jangan mengeluh saja
Jangan merasa takut
Semangatlah sekali lagi

Jadilah kau bintang harapan
Hal yang engkau percaya
Di dunia yang luas ini
Cahayanya lebih bersinar

Jadilah kau bintang harapan
Kau pasti bisa menang
Akan datang keajaiban
Lucky seven!

L-U-C-K-Y S-E-V-E-N
L-U-C-K-Y S-E-V-E-N

Semua umat manusia
Bisa terlahir kembali
Untuk saat ini
Majulah ke depan
Permainan kan dimulai

Keberanian lucky seven
Kunci keberuntungan
Cobaan seperti apapun
Pastilah bisa dilewati

Keberanian lucky seven
Dirimu pasti bisa
Tuhan pasti akan menolong
Lucky seven!

JKT48 - Kokoro no Placard (Papan Penanda Isi Hati)



Ayayayaya...
Ayayayaya...
Ayayayaya...
Oh ayayayaya...

Lihat kesini sebentar saja
Ayo sadarlah pada keberadaanku
Lihat kesini lima detik pun
Lihatlah diriku yang di dekatmu

Tetapi sebenarnya walau mata bertemu
Sebentar dan tidak sempat mengucapkan apapun

Papan penanda isi hati
Padahal jika kau melihat
Pasti akan mengerti perasaanku

Jika disini aku tulis
Aku suka pada dirimu
Walau dada berdebar
Walaupun berkeringat
Bisa ungkapkan cinta

Ayayayaya...
Ayayayaya...
Ayayayaya...
Oh ayayayaya...

Give me a chance sekali saja
Berdoa sendirian sambil menunggu
Give me a chance kebetulan pun
Ayolah kau menengok ke arahku

Harus beranikan diri lalu mulai menyapa
Meski mudah diucapkan sulit tuk dilakukan

Papan penanda isi hati
Masukkan tangan dari mulut
Ganjalan hati itu ayo ambilah

Aku suka pada dirimu
Jikalau itu tersampaikan
Walaupun tidak dijawab
Walau tampak kesulitan
Bisa jadi happy

Semua orang menyimpan kata-kata yang penting
Jauh di suatu tempat di dalam lubuk hati

Papan penanda isi hati
Padahal jika kau melihat
Pasti akan mengerti perasaanku

Jika disini aku tulis
Aku suka pada dirimu
Walau dada berdebar
Walaupun berkeringat
Bisa ungkapkan cinta

Papan penanda isi hati
Hey, cobalah kau keluarkan
Apa yang kau pikirkan terus teranglah

Jika tak bisa diucapkan
Cukulah dituliskan saja
Yang ingin disampaikan
Yang ingin diucapkan
Sadarilah tandaku

Ayayayaya...
Ayayayaya...
Ayayayaya...
Oh ayayayaya...

18 September 2014

JKT48 - Iiwake Maybe (Alasanku Maybe)


Bersepeda lewati (bersepeda lewati)
Jalan yang biasanya (jalan yang biasanya)
Mengayuh sepeda sambil berdiri
Angin lembut di September

Jika selama liburan (jika selama liburan)
Tak bertemu kamu (tidak bertemu kamu)
Aku pun semakin
Jadi terfikir tentang kamu

Walaupun aku berfikir
Hanyalah teman biasa
Di saat ini juga denganmu
Denganmu, ingin jumpa

Maybe... maybe...
Mungkin aku suka kepadamu
Pada langit yang biru
Tak ada awan sedikitpun

Maybe... maybe...
Mungkin aku suka kepadamu
Meski ku tahu bahwa itu adalah cinta
Alasanku maybe

Jendela di kelas (jendela di kelas)
Tirai bergoyang (tirai bergoyang)
Dari samping kau yang semester dua
Terlihat lebih dewasa

Liburan seperti (liburan seperti)
Apa yang kau lalui (apa yang kau lalui)
Cara bicaranya
Sepertinya akan jadi canggung

Kau sedikit memotong rambut
Hampir tak ada bedanya
Diriku dari jauh padamu
Padamu, ku memandang


Maybe... maybe...
Tak berani untuk hal itu
Walau mirip dengan probably
Tetapi hal yang lebih pasti

Maybe... maybe...
Tak berani untuk hal itu
Tetap seperti ini tak berbalas pun tak apa
Alasanku maybe

Walau cinta terasa sedih
Tak bisa berbuat apapun
Walau cinta terasa sedih
Aku pun jadi sakit

Ku suka...
Ku suka...
Ku suka...
Kepada dirimu
Aaah... memang aku suka

Maybe... maybe...
Tak berani untuk hal itu
Walau mirip dengan probably
Tetapi hal yang lebih pasti

Maybe... maybe...
Tak berani untuk hal itu
Tetap seperti ini tak berbalas pun tak apa
Alasanku maybe

Selalu Ada Saatnya

Sadar kalau di hidup ini orang yang kita kenal nggak akan selalu ada di samping kita.
Nggak akan selalu ada bersama kita.
Nggak akan selalu bisa kita lihat.
Nggak akan selalu bisa kita jumpa.
Nggak akan selalu hidup bersama kita.
Tapi kenangan mereka akan selalu ada.
Kenangan dari momen-momen yang pernah dilewati bersama.

Dari waktu ke waktu...
Dari hari ke hari...
Orang-orang akan terus berganti.
Orang-orang akan datang dan pergi.
Banyak pertemuan yang terjadi, saling mengenal, dekat, dan akhirnya tetap harus ada perpisahan.
Segalanya berjalan beriringan dengan waktu.
Kadang merasa nggak adil dengan semua ini.

Kenapa harus ada pertemuan kalau pada akhirnya harus terpisahkan?
Ini artinya kita harus selalu saling menghargai waktu ketika bersama dengan orang-orang yang kita kenal, selalu membuat kesan yang baik bersama mereka.
Karena, kita nggak tau, di hari selanjutnya apa kita masih bisa bertemu mereka dan menciptakan momen yang bisa selalu dikenang itu.

Apapun momennya baik atau burukkah, segalanya nggak akan pernah hilang.
Kalaupun hilang, ada kalanya suatu hal akan mengingatkan kita pada kenangan itu, pasti.
Dengan hanya melewati sebuah jalan saja, pasti sudah banyak sekali kenangan yang berkelebat, dan akhirnya kembali mengulang momen-momen itu.

Sedihnya adalah ketika kita...
Tidak dapat komunikasi dengan mereka lagi.
Tidak dapat bertemu dengan mereka lagi.
Pada akhirnya kita hanya bisa mengingat mereka, mengenang mereka, dan pada akhirnya merindukan mereka.

Hargai orang-orang di sekitar kalian, bahagiakan mereka selagi bisa, kita nggak akan tau, kapan kita akan melihat mereka untuk yang terakhir kalinya.
Karena kita nggak tau, adakah hari berikutnya yang akan mempertemukan kita lagi.

16 September 2014

Diprotes Adek Kelas

Sempet kepikiran sama kata-kata adek kelas yang cerewetnya minta ampun
Semoga yang dimaksud baca post ini :D

Dia protes gara-gara postku kebanyakan galau, itu dulu Dek, itu masa lalu, udah pada ku hapus semua kan ya?
Jadi jangan protes lagi ya Dek? :P
Apalagi ngomongin salah satunya, jangan lagi yaa

Buat sekarang ini, udah kelas XI, mana sempet kepikiran buat galau lagi?
Nggak tau kenapa, kepikiran buat pacaran aja nggak
Kalo ada yang pas mungkin bisa, kalo ada :D
Fokus belajar udah cukup untuk sekarang ini, udah cukup pusing sama tugas, pikirin diri sendiri dulu, nggak perlu ditambahin mikirin orang lain :)

Emang masih jaman ya harus taken? :D
Single bahagia dan disayang banyak orang udah cukup kok :3

23 Agustus 2014

Only Just Beginning


Incredible memories.
I will always be there for you all and I know you will for me.
This is just the beginning of a new journey.
And it's not bad at all, I have new family now.


Ya, setidaknya kita hanya beda kelas

Kita masih bisa bertemu di suatu kesempatan
Kita masih sering kumpul bareng
Yaa, maybe it's weird when you have new family but you still can't leave your past
But, yaaa, that's family, you can't leave them, anything happens


Keluarga baruku, sampai saat ini, segalanya masih berjalan lancar
Dan di satu sisi, ada hal yang lebih baik daripada dulu
Tapi di lain sisi, ada yang hilang, banyak
Dan hal itu belum tergantikan


But everything only just beginning...

5 Juli 2014

Goodbye Happiness


Tahu tidak bagaimana rasanya 'dipisahkan' dengan orang yang ada di sisi kita?
Saat kita sudah ada di tempat yang nyaman bersama orang-orang yang dapat memahami kita
Memahami satu sama lain walaupun baru kenal beberapa bulan, dipisahkan begitu saja tidaklah mudah untuk melepaskannya
Apalagi sudah banyak kenangan-kenangan indah yang telah dilalui, bahagia dan sedihpun sudah sering kami rasakan bersama.

Seperti yang kami alami saat ini
Sekolah di SMA Negeri yang menganut Kurikulum '13 tahun pertama sangatlah tidak mudah
Banyak hal yang membedakan kami dengan kurikulum sebelumnya
Kami mengalami perpindahan kelas yang sangat sering pada bulan-bulan pertama kami bersekolah
Terpaksa kami harus sering beradaptasi dengan lingkungan 'kelas' baru dengan teman yang berbeda di kelas sebelumnya
Terkadang walaupun MOS sudah pernah dilakukan agar kami tidak menjadi orang yang individualismenya tinggi, kami masih susah untuk bisa menjalani komunikasi satu sama lain
Dan baru setelah beberapa kali perpindahan kelas dilakukan akhirnya kelas tetap pun terbentuk
Sudah tidak ada lagi perpindahan, kami mulai beradaptasi dengan kelas tersebut, memahami kekurangan dan kelebihan masing-masing

Hari berganti hari
Minggu berganti minggu
Bulan berganti bulan

Kami masih selalu bersama
Canda tawa sedih duka kami rasakan bersama
Tak peduli baru berapa lama kami saling kenal untuk saling memahami
Waktu tidaklah penting, karena kami sudah merasakan 'sesuatu' itu
Sesuatu yang sering kami cari dari saat sebelumnya
Saat sebelum perpisahan ketika masa SMP dulu
Yaitu, HAPPINESS

Happiness yang ada saat kami bersama
Rasa nyaman ketika menghabiskan sebagian besar waktu setiap harinya bersama
Menghadapi masalah-masalah sekolah bersama-sama
Berbagi kesedihan yang mengganggu pikiran
Mencari jalan keluar bersama

Namun, ketika nyaman itu sudah ada
Untuk kami tahun tak pernah berganti tahun
Sebelum tahun tersebut berganti, PERPISAHAN harus kami hadapi
Ya, hari itu lebih cepat kami alami bahkan sebelum Wisuda
Kami harus melewati Perpisahan yang sungguh kami benci

Kurikulum yang masih tidak jelas memaksa kami untuk berpisah
Mungkin agar setiap kelas muridnya bisa tertata rapi sesuai dengan lintas minat yang dipilih
Tetap, rasanya tidak adil, ini bukan yang kami mau
Tidak pernah ada kesepakatan sebelumnya dengan kami
Tidak pernah ada kalimat bahwa kelas akan diacak kembali

Mereka tidak tahu bagaimana susahnya kami mengenal satu sama lain
Dan ketika Chemistry itu sudah susah dan tdiak mungkin untuk bisa dipecahkan
Mereka memisahkan kami

Kami yang sudah menjalani kesusahan dan kebahagiaan bersama
Kami yang sudah membangun chemistry itu dari nol
Kami yang sudah mendukung segala keputusan yang dibuat sekolah
Namun, pada akhirnya harus dipisahkan

Apakah mereka tahu? Ini tidak mudah
Sedikit ada tekanan di sini
Kami akan memulai dari nol lagi
Mencari letak kenyamanan itu lagi

Mengenal orang-orang baru tidaklah mudah

Tapi jika memang keputusan akhir tidak dapat berubah
Apa daya kami? Kami hanya terikat di sini
Kami tidak punya kesempatan untuk mengutarakan apa yang kami inginkan ke depan
Dan apa yang membuat kami nyaman untuk tetap menuntut ilmu di sana
Dan pada akhirnya hanya akan ada sebuah kalimat yang terucapkan dari hati kecil kami
Menggambarkan kekecewaan kami dan rasa sedih kami walaupun begitu kenangan ketika kami bersama tidak akan pernah kami lupakan

Goodbye Happiness

19 April 2014

Waiting for Fallen Movie

Hai My Lovely Reader yang setia cuci mata baca-baca post disini.
Kinan is back!

Kali ini aku mau ngulas tentang film luar negeri yang lagi bener-bener aku tunggu pakek super duper really banget tayangnya, That is Fallen Movie!


Fallen? Novel saga yang penulisnya Lauren Kate itu? Yuuuupps! Beneeer banget!
Mungkin kalian udah nggak asing dengan novel ini kalau kalian bener-bener suka banget jadi kutu buku dalam membaca novel-novel yang tebel dan saga.

Dan Fallen termasuk novel saga, ada empat sequelnya, antara lain Torment, Passion, dan seri terakhir Rapture. Karena ini Indonesia dan novel-novel tersebut adalah novel luar negeri jadi adanya ya baru beberapa tahun belakangan ini, ya biasalah masih diterjemahkan dan diedit biar mudah dibaca dan mudah dipahami karena emang akal pikiran perlu dibuka lebar agar benar-benar paham.

Aku tahu novel saga ini baru akhir-akhir ini juga sih, belum ada 2 bulan mungkin. Dan aku langsung jatuh cinta dan mungkin jadi Falenatic saking demamnya, apalagi setelah tau bakal ada filmnya, wuuuh langsung deh browsing di segala tempat buat cari infonya.

Ceritanya gini, gara-gara temenku yang bawa novel ini ke sekolah, pertamanya aku penasaran gara-gara covernya Gothic Girl yang misterius, soalnya cuman keliatan dari samping, pakek long dress hitam yang anggun banget, dan muka yang ditutup sama tangan. Lalu aku coba buka-buka halaman novel ini secara acak, dan kayaknya seru jadi aku tertarik untuk membacanya, lalu akhirnya aku pinjem deh.
Dan sejauh ini aku masih baca sampai seri kedua, Torment, waktu baca Fallen aku cuman butuh waktu 3 hari aja lho, padahal tebelnya masyaAllah, tapi gara-gara waktu baca Torment tabrakan sama UTS yang jadwalnya 2 minggu tapi molor sampai melampaui jadwal, jadi bisa sampek hampir 3 minggu aku baca Torment. Dan sekarang aku mau baca Passion, tapi masih nunggu temen selesai baca, yaaaa karena aku pendatang baru dalam membaca novel saga ini, jadi untuk sementara aku pinjem dulu, hihihi.


Kenapa aku suka sama novel ini?
Novel dengan pemeran utama Lucinda Price dan Daniel Grigori ini, menurutku novel yang seru banget, novel ini mengusung tema Gothic Fantasy Romance, jadi kebayangkan serunya kayak apa, Fantasy diblind sama Romance, Gothic lagi, wiiih seru kan? Yaaa semacam Twilight gitulah, mangkannya aku juga suka novel ini, tapi kalau Twilight sih, aku suka filmnya, karena tau filmnya duluan, apalagi castnya, keren-keren kan? Nggak bosen diulang-ulang walaupun sequelnya ada 5, tapi kalau novelnya sih belum pernah baca.
Aku tertarik banget sama novel ini karena perjuangan cinta mereka, it's soooooo, aaaaah, I can't describe it. Aku juga suka sama novel ini karena karakternya yang nggak biasa and they're so cool, cool dalam arti kata amazing, entahlah, kalau udah kayak gini sih udah asdfghjkl banget.
Waktu baca buku ini aku kagum banget, baik dari penulisnya yang bisa bikin karakter kayak sedemikian rupa, setting tempatnya yang wow, maupun sama novelnya yang ceritanya itu bikin lupa sama waktu kalau lagi dibaca, liat aja cuman 3 hari waktu yang ku butuhkan buat baca novel yang tebelnya 450 halaman lebih ini, selain itu, karakter di novel ini mereka punya kehebatan masing-masing, dan walaupun cerita fiksi tapi dalam kepercayaan karakternya itu sebagian emang beneran ada.

Dan bener-bener kabar baik kan buat readernya? Seperti yang diharapkan novel ini dijadikan film.

Setauku, novel ini udah lama banget direncanakan filmnya, kalau nggak salah yaaaa sejak novel ini terbit, tahun 2009, dan baru tahun inilah Fallen Movie diproduksi, dan shootingnya baru mulai awal tahun 2014 ini, sekitar bulan Februari yang lalu, dan kemaren lusa aku stalking twitter para pemainnya, tapi yang jadi Daniel nggak punya twitter, baru tau kalau pemain film pun ada yang nggak punya twitter, aku cuman ketemu yang jadi Luce, Todd, Cam, Molly, dsb lainnya.
Dan tentang para pemainnya InsyaAllah akan aku tulis dipost selanjutnya, mangkannya nama castnya nggak aku sebut dulu, hahak, FYI, pemeran Luce sama Danielnya cocok banget.
Mereka lagi proses shooting sekarang, kayaknya lagi seru-serunya nih, berdasarkan foto-foto yang diupload oleh pemeran Luce. Dan katanya minggu ini mereka shooting yang bagian perpustakaan terbakar, saat Luce dan Penn sedang nyari buku yang ditulis Daniel dan saat itu juga ada Toddnya, dan Todd akhirnya meninggal saat itu.

Dan karena produksinya baru mulai tahun ini, yaaaa bisa ditebak tayangnya kapan, tahun 2015 guys!
Yaaaa harus sabarlah yaa kalau mau film yang bagus, masih mending tahun setelah pembuatannya langsung ditayangin, tapi kenapa nggak tahun-tahun sebelumnya aja yaa buatnya.
Trus kepikiran jadinya, tahun ini masih harus ngelewati Bulan Ramadhan, Hari Raya Ied, UAS, naik kelas, Hari Kemerdekaan, Natal, dan baru deh Tahun Baru 2015. Uuuuggh, berasa lama banget.
Nhah! Pas tahun 2015nya nggak tau tayangnya bulan apa, kebayang kan kalau tayangnya Bulan-Bulan akhir, harus nunggu lagi, belum itu tayang di luar negeri.
Nhah Indonesia? Masih harus nunggu lagi, dan apalagi di Kota tempat tinggalku, mungkin lebih lama lagi, tapi ya aku berharap bioskop disini langsung update filmnya.
Dan aku berharap kalau film ini udah tayang, sequel lainnya juga bakal dibuat filmnya.

Wuuuu!!! It must be a great movie for that year.
I must see it, no matter happens, dan harus punya.
Dan kalian juga mesti lihat, apalagi kalau kalian salah satu Falenatics.
Don't miss it guys! Setialah menunggu yaaa, ajak couple dan temen kalian buat nonton.
Walaupun nungguin film ini, jangan lupa lakukan hal-hal lain, jangan cuman diem aja, ada film-film lain yang bisa jadi hiburan dulu sebelum the main movienya, hahaha.
Cari kegiatan yang seru dulu deh biar sedikit ngelupain digantungin lama kayak gini, hihihi.


Sampai sini dulu post tentang Fallen Movienya.
Untuk castnya seperti yang terlampir di atas, next post okey? ^^
See ya..

CUBBY~

18 April 2014

JKT48 - Dareka no Tame ni (Demi Seseorang)


Ku tahu bahwa Tuhan selalu senantiasa
Memperhatikan seluruh umat manusia
Ia dengan adil mengasihi semua orang
Tanpa terkecuali

Dari hari saat ku dilahirkan sampai sekarang
Kehangatan yang bagai sinar matahari
Menyelimuti dengan lembutnya

Demi seseoranglah
Kita hidup di dunia
Apakah sekiranya
Yang dapat ku lakukan

Saat bertemu kesedihan tutuplah matamu
Cobalah tuk merasakan punggungmu itu
Pasti bisa rasakan pandangan mata yang hangat
Selalu menjagamu

Angin pergantian musim pun datang dan berhembus
Bagaikan pepohonan yang mulai bergoyang
Cinta itu harus disampaikan

Kita tidaklah bisa hidup sendiri saja
Karena ada seseorang
Aku ada disini

Demi seseoranglah
Kita hidup di dunia
Apakah sekiranya
Yang dapat ku lakukan

Demi seseoranglah
Demi seseoranglah
Manusia terlahir
Akan menjadi bahagia

Sampai suatu hari nanti
Saat semua pertikaian
Di dunia ini menghilang
Aku kan terus bernyanyi

Daripada hanya melihat
Derita perang yang sedih
Agar suaraku tersampaikan
Aku kan terus bernyanyi

6 April 2014

Cinta itu nggak bisa disengaja, waktu kita lagi nggak mikirin, dia akan datang dengan sendirinya


Pernah tau atau denger kalimat di judul post yang ini?
Kalau kalian fansnya JKT48 sih, pasti sering banget denger kalimat itu kalau kalian sering denger lagu 1!2!3!4! Yoroshiku dari Team KIII
Terinspirasi dari lagu itu, Kinan pengen bikin ulasan dikit nih


"Cinta itu nggak bisa disengaja"
Menurutku itu bener banget! Kalau cinta disengaja itu namanya bukan cinta kan ya?
Cinta kan sebuah perasaan, datangnya dari hati, yang pasti nggak bisa disengaja
Kalau cinta disengaja, itu namanya paksaan, orang dipaksa aja nggak mau ya kan?

Gini deh...
Saat kita serius banget pengen dapetin sesuatu yang pengen banget kita miliki, sebut aja 'terobsesi', kita udah berusahaaaa banget buat dapetin itu, tapi yang kita dapet NOTHING
Kita nggak dapet apa apa, cuman kecewa, sedih, dan mungkin bisa sampai putus asa
Tapi ketika sesuatu tersebut nggak terlalu kita seriusin, nggak terlalu kita pikirin, atau malah cuman coba coba aja, hasilnya malah SOMETHING

Cerita dikit yah
Sesuai pengalaman yang selama ini Kinan dapet, kebanyakan gitu
Kinan sering banget ngelakuin hal yang cuman coba coba, tapi ya gitu malah bisa dapet
Kayak lagi gambar coret coret, lama lama malah kebentuk, dan hasilnya malah bagus, tapi kalau lagi dimood moodin gambar, dibagus bagusin tapi malahan hasilnya bisa hancur lebur
Kejadian lain waktu Kinan ikut audisi buat masuk ekskul dance, awalnya cuman coba coba *tapi tertarik banget sih*. Karena agak pesimis, ikut audisinya nggak terlalu serius, mikirnya nggak ketrima yaudah, ketrima ya alhamdulillah, tapi emang aslinya suka banget sama nari sejak TK, jadi emang jodoh nggak kemana, aku tetep menyatu dengan dance alias aku ketrima *hihihi


"Waktu kita lagi nggak mikirin, dia akan datang dengan sendirinya"
Hampir sama kayak yang sebelumnya tapi ini lebih maksa kita buat cuek tentang dia (cinta)
Look! Jika kita lagi jatuh cinta, yang kita lakuin apa coba? Pasti kita kerjaannya cuman mikirin diaaaaa terus, setiap mau ngelakuin sesuatu yang diinget dia dia dia dan dia aja
Tanpa kita sadar cinta yang awalnya pengen kita deketin, eeeh malah makin menjauh

Coba kalau kita cuek dan masa bodoh
Kita nggak terlalu mikirin cinta itu, status yang jomblo, belum punya pasangan, iri ngeliat orang yang udah punya pacar, tertekan garagara kok kayaknya nggak lengkap banget nggak punya cinta
Kita bisa dapetin cinta itu tiba tiba, cinta yang nggak pernah kita pikirin, dia tiba tiba datang tanpa diundang, tanpa kita pikirin, tanpa kita kehendaki
Atau malah cinta itu bisa lebih dari yang kita 'pernah' harapkan sebelumnya

Ketika ada keajaiban dan ada kehendak Tuhan dan emang jalan kita, apapun bisa terjadi bukan?


Kesimpulannya...
Ada DUA hal yang NGGAK BOLEH kita lakukan terhadap CINTA
Pertama, nggak memaksakan cinta, kalau cinta itu bukan buat kita yaudah, cinta bisa datang tanpa diduga kok, nggak usah maksa orang buat cinta sama kita
Kedua, cuek atau masa bodoh, biarin cinta datang sendiri ke kita, nggak usah dikejar kejar, kalau emang udah waktunya, kita bakal dapet kok, atau bahkan cinta yang ngejar kita, tenang aja, setiap orang pasti punya pasangan, karena manusia diciptakan berpasangan


Nhah itu dia ulasan Kinan kali ini
Lirik JKT48 emang seru banget buat diulas, walaupun lagunya ceria tapi diem diem lagunya galau galau lho, kalau dipikir pikir bisa lebar banget kalau mau dijelasain
Lain kali aku bakal ulas lagi, kalimat kalimat di lirik lagu yang lain
See yaaaaa~

CUBBY

5 April 2014

NOTHING TO DO and NOTHING TO SAY (Part 2)

Konbanwaaaa~
Kinan kembali lagiii, mau next story yang nggak jadi dilanjut besoknya :v
Garagara modem berbagi sama Bunda, mau ON di andro, agak gimana gitu
Okeee langsung next aja

Nhah!
Di posisi yang nggak tau apa apa, sama sekali
Tiba tiba ada kertas absensi nongol di depan, ada kolom: nama, nomor HP, TTD, dan posisi "SIE"
Dengan bingung, aku tanya temen sebelah, berunding mau diapain kolom SIE tersebut
Karena, emang aku sama sekali nggak tau apapun, yang aku tau cuman aku dipanggil, udah itu aja
Akhirnya temen sebelah nyaranin biar dikosongin aja
Lalu aku biarin deh, walaupun kepikiran terus, karena cuman aku yang nggak tau posisiku

Nggak sengaja, aku liat kakak yang di depan bawa kertas ada nama banyak anak
Kayaknya itu kertas nama nama sie deh, lalu aku minta temenku mintain ke kakaknya, soalnya aku nggak berani, tapi dia juga nggak berani
Akhirnya aku minta ke temenku satunya tapi dia juga nggak mau, dia akhirnya minta ke anak sebelahnya untuk mintain kertas ke kakaknya yang di depan
Akhirnya dikasihin kertasnya, tapi pleaseeeee -____-
Cuman SATU LEMBAR? Itu nggak membantu sama sekali woooy
Akhirnya dimintain lagi yang satunya
Dan tetep! NGGAK MENDUKUNG nggak ada namaku di sana
Yaudah deh, aku nggak peduli ._. pasrahlah

Terlepas dari hal itu aku cuman bisa diem dan dengerin orang yang lagi ngomong di depan
Lamaaaaaaaa berlalu, sampek jam 3.an dan yang jemput aku mungkin udah lumutan
Rapat nggak kunjung selesai, dan akhirnya saat saat yang nggak aku harapkan
Bagian sie-sie mulai dipanggil satu persatu, dan jika dipanggil mesti angkat tangan
Nhah aku? AKU NGGAK TAU SIAPA AKU DISINIII!!!

Semua sie hampir ada yang angkat tangan, hampir semua sie dipanggil

Saat sie dokumentasi dipanggil...
Nggak ada yang angkat tangan, sepi menerjang, cuman tolah toleh aja yang di depan, aku pun ikut tolah toleh juga
Lalu... ada anak yang manggil namaku, dan aku cuman bisa noleh, angkat tangan, dan agak bengong
Butuh sekitar 10 detik untuk sadar namaku dipanggil
Dan orang yang di depan ngomongin tugasku blablablabla dan aku cuman bisa ngangguk ngangguk
Orang yang di depan tetep ngomong sama aku, walaupun mataku tertuju ke yang ngomong tapi mataku masih bisa liat kalau orang-orang yang duduk di depanku lagi ngeliatin aku *tengsin
Karena aku masih setengah sadar saat itu, aku nggak terlalu paham dengan apa yang dia bicarakan
Aku cuman ngambil inti tugasku yang akan datang sampai dateline

Daaaaan akhirnya! Aku tau apa salahku sehingga masuk ke tempat orang-orang itu

Dan syukurlah, masih bersambungan dengan apa yang bisa aku lakukan
FOTOGRAFI, yaaaa, itu satu satunya yang bisa aku lakukan untuk misiku yang satu ini

Dan rapat pun selesai sekitar jam 3.15 sore aku dan temenku yang juga nggak tau dia sie apa berencana minta ke salah satu anak kertas nama anggota sie yang dia pegang buat ku liat bentar
Kertasnya beda sama yang dipegang kakaknya tadi, yang dipegang kakaknya ternyata yang lama
Dan ternyata! Sie dokumentasi nggak cuman aku aja, ada 2 anak lain, sial!
Ini menyusahkan sekali, kenapa pas banget cuman aku aja yang di sini!

Sampai situ

Berakhirlah pikiran aneh dan heran yang ku rasain
Walaupun masih ada yang ganjil, karena PERASAAN masih CAMPUR ADUK .___.
Speechless, kayak judulnya NOTHING TO SAY

Daaaan....
Itulah awkward story yang super duper aneh
Dan bikin aku kayak orang linglung dan setengah mau mati
Oke guys! See ya di story berikutnya

CUBBY \(^^)/

2 April 2014

NOTHING TO DO and NOTHING TO SAY (Part 1)

Hai hai
Konbanwaaaaaaa~
Lama nggak nulis diary yah :D
Nhah kali ini ceritanya nggak galau galauan, yang galau cuman masa lalu
Masa lalu buang aja kan ya?
Yaaa seperti judul yang tertulis
Pengalaman atau kejadian yang awkward minggu ini terjadi padaku
Jadi begini ceritanya


Suatu hari tiba tiba ada SMS dari nomer yang nggak kesimpen
Ngasih tau kalau ada rapat besar besok membahas "suatu acara" pada 2 jam pelajaran terakhir
Mungkin reaksi cuman mangap dan shock, dengan alasan, aku bukan apa-apa di sana, dan nggak pernah ikut aktif kegiatan
Lalu... aku bales aku nggak bisa dateng
Dengan alih-alih, takut nggak ada temen, takut melakukan hal-hal yang aneh, dan sebagainya


Keesokan harinya...
2 jam itu sebenernya ada UTS PKn, yang soal pertanyaannya asdfghjkl
Terus ada anak masuk ngasih surat dispen dan namaku "kesebut"
Dan reaksi temen-temen sama kayak aku kemaren malem, SHOCK
Aneh banget denger namaku dipanggil
Karena, dipanggil dispen bersama orang orang yang sudah dikenal di sana itu adalah hal yang aneh dan mengherankan

Akhirnya waktu pulang sekolah...
Aku tetep dateng ke rapat itu sama anak-anak kelas yang ikut kepanggil, karena "katanya" wajib
Dan di sana "krik krik" melandaku, dateng telat, dan karena posisi pintu yang tepat di depan orang-orang itu, jadi otomatis, dilihatin kayak macan yang mau nerkam mangsanya
Seperti judul post ini NOTHING TO DO and NOTHING TO SAY, nggak tau aku salah apa sehingga diikutin rapat ini, nggak tau posisi, nggak tau aku siapa, nggak tau ngebahas apa, dan aku hanya membiarkan let it flow aja, atau kata yang lebih high class adalah PASRAH

Nhah!!!!
Sampai sini dulu, okeeeey?
Besok sekolah "masih" masuk guys dan sekarang udah malem :D
Next part lanjutin besok aja
InsyaAllah

CUBBY \(^^)/

30 Maret 2014

JKT48 - Hanikami Lollipop (Malu-Malu Lollypop)


Malu malu lollypopku
Setiap kali membayangkan dirimu
Aku pun tersenyum-senyum
Sampai jadi malu sendiri

Malu malu lollypopku
Jika kau mencoba rasa hatiku
Lebih dari sebuah permen
Pasti akan terasa sangat manis

Malu malu lollypopku
Malu malu lollypopku

Di sekolah itu memang sangat mengherankan
Bahkan sampai laki-laki yang biasa saja menjadi terlihat keren
Pada awalnya ku kira hanya ilusi belaka
Ternyata dirikulah yang salah sangka, akan tetapi

Di kursi belakang kau menatap keluar
Wajah sampingmu yang indah mengapa sampai sekarang
Ku tak menyadarinya ada mu di peluh
Kamu sungguh tidak terdeteksi

Tiba-tiba lollypopku
Bagaikan sedang mengeluarkan
Rasa sayang yang amat besar
Dari dalam saku celana

Tiba-tiba lollypopku
Aku pun kembali jadi anak-anak
Mulai merengek memohon
Cinta searah yang luar biasa

Tiba-tiba lollypopku
Tiba-tiba lollypopku

Mengapakah cinta itu hanya terdiam saja
Saat mata saling pandang aku menunduk jadi tersipu malu
Tak mampu berkata-kata semakin lama ditendang
Waktu makin memanasi perasaan makin kental I Love You

Tas berwarna biru tertinggal kau lupakan
Pada bulumu itu ada sayap yang tumbuh
Ku  ingin mengejar meski masih sempat
Pikiran yang sangat menyedihkan

Malu malu lollypopku
Setiap kali membayangkan dirimu
Aku pun tersenyum-senyum
Sampai jadi malu sendiri

Malu malu lollypopku
Jika kau mencoba rasa hatiku
Lebih dari sebuah permen
Pasti akan terasa sangat manis

Tiba-tiba lollypopku
Bagaikan sedang mengeluarkan
Rasa sayang yang amat besar
Dari dalam saku celana

Tiba-tiba lollypopku
Aku pun kembali jadi anak-anak
Mulai merengek memohon
Cinta searah yang luar biasa

Malu malu lollypopku
Tiba-tiba lollypopku
Malu malu lollypopku
Tiba-tiba lollypopku

Malu malu lollypopku

JKT48 - Shoujotachi Yo (Gadis Remaja)



Di tengah banyaknya bintang di langit
Bintang manakah yang paling
Memancarkan sinar terang?

Meski ditanya
Siapapun tidak akan bisa menjawabnya
Di balik kegelapan pun ada cahaya yang tidak
Nampak dari sini

Terus berjuang
Tak kenal lelah
Di sudut panggung itu
Kepedihan dan kehampaan yang
Mengisi masa muda

Gadis remaja
Fajar kan segera tiba
Masa depan
Impian sekarang akan dimulai
Woo.. woo.. woo..

Gadis remaja
Jangan pernah engkau menyerah
Singkirkanlah
Segala kesedihan di hati
Berlarilah..! Berlarilah..! Sekuat tenaga..!

Bintang yang
Terbentang di depan mata
Dan yang tidak disadari
Apakah perbedaan di
Antara mereka

Jaraknya terlalu jauh sehingga
Cahayanya pun tak sampai
Ataukah terhalang awan?
Menginginkan jawab

Tak mampu jalani kehidupan ini
Berbeda dengan mimpi
Bila frustasi juga khawatir
Melangkahlah ke depan

Di saat kau bimbang
Tanpa sadar menjadi kuat
Air mata kan jadi
Woo.. woo.. woo..

Di saat kau bimbang
Melangkah majulah ke depan
Jika engkau berhenti
Semua berakhir
Semangatlah..! Berjuanglah..! Percayalah..!

27 Maret 2014

Demi Lovato - Let It Go (Ost. Frozen)


Let it go, let it go
Can't hold it back anymore
Let it go, let it go
Turn my back and slam the door

The snow glows white on the mountain tonight,
Not a footprint to be seen
A kingdom of isolation and it looks like I'm the queen
The wind is howling like this swirling storm inside
Couldn't keep it in, Heaven knows I tried

Don't let them in, don't let them see
Be the good girl you always had to be
Conceal, don't feel, don't let them know
Well, now they know

Let it go, let it go
Can't hold it back anymore
Let it go, let it go
Turn my back and slam the door
And here I stand and here I'll stay
Let it go, let it go
The cold never bothered me anyway

It's funny how some distance makes everything seem small
And the fears that once controlled me can't get to me at all
Up here in the cold thin air I finally can breathe
I know I left a life behind but I'm too realieved to grieve

Let it go, let it go
Can't hold it back anymore
Let it go, let it go
Turn my back and slam the door
And here I stand and here I'll stay
Let it go, let it go
The cold never bothered me anyway

Standing frozen
In the life I've chosen
You won't find me
The past is all behind me
Buried in the snow

Let it go, let it go
Can't hold it back anymore
Let it go, let it go
Turn my back and slam the door
And here I stand and here I'll stay
Let it go, let it go
The cold never bothered me anyway, yeah, whoa
(Na na, na na, na na na na)
(Na na, na na, na na na na)
(Na na, na na, na na na na)
(Na na, na na, na na na na)
Let it go yeah
Na, na
Here I stand
Let it go, let it go, oh
Let it go

9 Maret 2014

JKT48 - Flying Get

 jkt48-flying-get-alfa-edi.jpg

Na Na Na Na Na Na Na Na Na
Na Na Na Na Na Na Na Na Na
Na Na Na Na Na Na Na Na Na
Na Na Na Na Na Na Na Na Na

Kilau-kilau matahari bersinar
Kobaran tak mengenal ampun on the beach
Suhu tubuh pun mendadak meningkat
Kegelisahan di musim panas itu hal biasa

Ketika bertukar pandang
Mengapa walau menghindar
Dirimu melihat kembali
Apakah jangan-jangan sebenarnya kau

Flying getto
Ku berada selangkah di depan
Perasaanmu itu sekarang akan aku dapatkan
Flying getto
Sebelum dibilang sesuatu
Dalam hati itu sengatan listrik trus terasa

Bersama siapapun (bersama siapapun)
Dengan senyuman ini (dengan senyuman ini)
Kau jadi jatuh cinta
Cinta padaku itu hal wajar

Flying getto
Karenanya aku pun lebih cepat
Hatimu itu pun saat ini semua milikku
Karena ku suka, Rabu furage

Getar-getar perasaan yang suci
Mencuri pandangan ke baju pantaiku
Debaran cinta welcome, ayo datang
Kalau dirimu tak jujur tak akan menyenangkan

Matamu itu seakan
Mengundang ku untuk datang
Walaupun itu hanyalah delusi
Jikalau ternyata tidak akan dimulai

Flying getto
Walau kau menghilang sekalipun
Tetaplah dicoba memang dasarnya cowok penurut
Flying getto
Selalu lakukan sebisa mungkin
Kalau diam saja cinta kan habis terjual

Walaupun ku melihat (walaupun ku melihat)
Menjadi yang pertama (menjadi yang pertama)
Ku sangat jatuh cinta dan tak ada yang menandingi

Flying getto
Bagaikan menyuruhku kesana
Melebihi semua lelaki di sekitarku
Keberuntungan, Rabu furage

Flying getto
Ku berada selangkah di depan
Perasaanmu itu sekarang akan aku dapatkan
Flying getto
Sebelum dibilang sesuatu
Dalam hati itu sengatan listrik trus terasa

Bersama siapapun (bersama siapapun)
Dengan senyuman ini (dengan senyuman ini)
Kau jadi jatuh cinta
Cinta padaku itu hal wajar

Flying getto
Karenanya aku pun lebih cepat
Hatimu itu pun saat ini semua milikku
Karena ku suka, Rabu furage

4 Januari 2014

JKT48 - Kimi to Boku no Kankei (Hubungan antara Kau dan Aku)

Hey my boy..
Do you know that I love you?
I love you so much.. Listen please..
I'll never let you go..

Andai jatuh cinta akan segera tau
Selalu terdiam melamun
Andai jatuh cinta setiap saat selalu
Kan terus memperhatikan handphone

Seketika dipanggil pergi ke depan teras kafe
Walaupun tadi kau ucapkan
Ku mau cerita sesuatu padamu

Tanpa ku sadari aku sendirian
Bicara tentang itu di musim ini
Coba situasi ini dimulai

Andai kamu suka pada seseorang
Kau tak akan bisa menahannya
Pada saat kamu menunggu seseoranng
Saat itulah ku diperlukan

Tidak didengarkan, dijawab seadanya saja
Sedikit mengangguk tanda tau
Meski pikiranmu tidak ada di sini

Jika aku bisa meringankan beban
Dirimu yang bersedih dan kesepian
Ku kan s'lalu berada di sisimu

Aku yang berada di depanmu
Namun tak kau sadari
Jatuh cinta kepada dirimu
Yang sedang jatuh cinta

Selalu dirugikan juga menyedihkan
Tapi tak mengapa bagiku
Walaupun bagaimanapun asal kau bahagia
Aku juga merasa bahagia

2 Januari 2014

JKT48 - Musim Panas Sounds Good!

Sambil melepas luaran baju renang
Kau minta dioleskan sun oil di punggung lalu berbaring
Perkataanmu yang menantang itu bagai
Semerbak aroma yang terasa manis

Laut dan langit biru bagai tak bertepi
Terasa sama seperti hubungan ini
Meskipun cakrawala bertemu dan menyatu
Ya, saat ini engkau, bagiku hanya adik kecil yang manja

Musim panas "Sounds Good!"
Sambil membisikkannya
Ke tahap yang berikutnya ku ingin lanjutkan
Kurikulum dari cinta
Suara ombak "Sounds Good!"
Hati ini bergemuruh
Aku ingin lebih serius dari tahun lalu

Yes!

Kamu yang sedang berjemur di pasir pantai
Kau pun ku tinggalkan dan pergi berenang seorang diri
Setelah ciuman darimu yang tiba-tiba
Itu terasa sangatlah asin

Pemandangan yang sedari tadi ku lihat
Bahkan udara rasanya telah berubah
Langit dan lautan pun saling berhadapan
Saling memperlihatkan kilauan biru yang dimiliki mereka

Tepi pantai "Good Job!"
Orang yang aku suka
Selalu sedih terasa tak dapat terucap
Kau ada terlalu dekat
Pemicunya "Good Job!"
Sekarang ku bisa jujur
Merentangkan tangan
Inilah musim untuk mencinta

Taylor Swift - I Almost Do

 
I bet this time of night you're still up
I bet you're tired from a long hard week
I bet you're sittin' in your chair by the window
Looking out at the city and I bet
Sometimes you wonder about me

And I just want to tell you
It takes everything in me
Not to call you
And I wish I could run to you
And I hope you know that
Every time I don't, I almost do
I almost do

I bet you think I either moved on or hate you
Cause each time you reach out, there's no reply
I bet it never, ever occurred to you
That I can't say hello to you
And risk another goodbye

And I just want to tell you
It takes everything in me
Not to call you
And I wish I could run to you
And I hope you know that
Every time I don't, I almost do
I almost do

We made quite a mess, babe
It's probably better Off this way
And I confess baby
In my dreams you're touching my face
And asking me if I'd want to try again with you
And I almost do

It's New Year

 

Hi 2014!
Hi new history!
Hi happiness!

Hi guys!
Udah lama nggak nambah post
Kira-kira udah setengah tahunan lhah
Blogku sampai berdebu dan penuh sarang laba-laba nih

Oh iya! Happy New Year!
Tahun baru ini aku harap semuanya menjadi lebih baik
Tentunya aku juga berharap kehidupan yang lebih baik
Dan aku juga ingin menulis kisah yang lebih baik pada lembaran lembaran baru
365 halaman pada buku baruku semoga benar-benar lebih baik dari pada buku yang lama

Malam tahun baru kalian kemana dan sama siapa nih kemaren?
Kalo aku ngelewatin tahun baru di rumah baru sama keluarga tercinta pastinya
Eits! Jangan ngira aku pindah rumah yah
Soalnya udah 2 temenku ngira aku pindah rumah
Itu rumah yang lain, jadi rumahku tetep

Tahun ini aku juga nggak mau mengingat masa laluku
Oleh karena itu, semua post di Diaryku aku hapus semua
Aku ingin nulis kehidupan yang baru dan aku udah SMA lho sekarang
Jadi, aku ingin kehidupan masa remaja yang sebenarnya bisa ku dapatkan

Di tahun baru ini hobiku masih sama
Fotografi tentunya, baca novel, dance, nyanyi, nulis, hangout, nonton film
Semuanya masih sama tapi ada satu hobi baru, entah kesambet apa.an
Gara-gara suka nulis kata-kata puitis, sekarang aku jadi suka nulis lagu
Dulu pernah nulis puisi dan dimusikalisasi, not badlah hasilnya
Temenku yang buat musiknya dan bisa ditebak sendiri
Musik yang ku buat sangat jauh dengan yang dibuat temenku
Dan akhirnya tetep yang dipakai buatan temenku

Itu sebabnya ada label baru di blogku "Kee Songs"
Akan aku share beberapa lirik lagu yang ku buat
Entah apa bisa jadi lagu yang bagus
Aku harap bisa

Oke! Ini diary pertamaku untuk tahun ini
Let's make good history in this year!