19 April 2014

Waiting for Fallen Movie

Hai My Lovely Reader yang setia cuci mata baca-baca post disini.
Kinan is back!

Kali ini aku mau ngulas tentang film luar negeri yang lagi bener-bener aku tunggu pakek super duper really banget tayangnya, That is Fallen Movie!


Fallen? Novel saga yang penulisnya Lauren Kate itu? Yuuuupps! Beneeer banget!
Mungkin kalian udah nggak asing dengan novel ini kalau kalian bener-bener suka banget jadi kutu buku dalam membaca novel-novel yang tebel dan saga.

Dan Fallen termasuk novel saga, ada empat sequelnya, antara lain Torment, Passion, dan seri terakhir Rapture. Karena ini Indonesia dan novel-novel tersebut adalah novel luar negeri jadi adanya ya baru beberapa tahun belakangan ini, ya biasalah masih diterjemahkan dan diedit biar mudah dibaca dan mudah dipahami karena emang akal pikiran perlu dibuka lebar agar benar-benar paham.

Aku tahu novel saga ini baru akhir-akhir ini juga sih, belum ada 2 bulan mungkin. Dan aku langsung jatuh cinta dan mungkin jadi Falenatic saking demamnya, apalagi setelah tau bakal ada filmnya, wuuuh langsung deh browsing di segala tempat buat cari infonya.

Ceritanya gini, gara-gara temenku yang bawa novel ini ke sekolah, pertamanya aku penasaran gara-gara covernya Gothic Girl yang misterius, soalnya cuman keliatan dari samping, pakek long dress hitam yang anggun banget, dan muka yang ditutup sama tangan. Lalu aku coba buka-buka halaman novel ini secara acak, dan kayaknya seru jadi aku tertarik untuk membacanya, lalu akhirnya aku pinjem deh.
Dan sejauh ini aku masih baca sampai seri kedua, Torment, waktu baca Fallen aku cuman butuh waktu 3 hari aja lho, padahal tebelnya masyaAllah, tapi gara-gara waktu baca Torment tabrakan sama UTS yang jadwalnya 2 minggu tapi molor sampai melampaui jadwal, jadi bisa sampek hampir 3 minggu aku baca Torment. Dan sekarang aku mau baca Passion, tapi masih nunggu temen selesai baca, yaaaa karena aku pendatang baru dalam membaca novel saga ini, jadi untuk sementara aku pinjem dulu, hihihi.


Kenapa aku suka sama novel ini?
Novel dengan pemeran utama Lucinda Price dan Daniel Grigori ini, menurutku novel yang seru banget, novel ini mengusung tema Gothic Fantasy Romance, jadi kebayangkan serunya kayak apa, Fantasy diblind sama Romance, Gothic lagi, wiiih seru kan? Yaaa semacam Twilight gitulah, mangkannya aku juga suka novel ini, tapi kalau Twilight sih, aku suka filmnya, karena tau filmnya duluan, apalagi castnya, keren-keren kan? Nggak bosen diulang-ulang walaupun sequelnya ada 5, tapi kalau novelnya sih belum pernah baca.
Aku tertarik banget sama novel ini karena perjuangan cinta mereka, it's soooooo, aaaaah, I can't describe it. Aku juga suka sama novel ini karena karakternya yang nggak biasa and they're so cool, cool dalam arti kata amazing, entahlah, kalau udah kayak gini sih udah asdfghjkl banget.
Waktu baca buku ini aku kagum banget, baik dari penulisnya yang bisa bikin karakter kayak sedemikian rupa, setting tempatnya yang wow, maupun sama novelnya yang ceritanya itu bikin lupa sama waktu kalau lagi dibaca, liat aja cuman 3 hari waktu yang ku butuhkan buat baca novel yang tebelnya 450 halaman lebih ini, selain itu, karakter di novel ini mereka punya kehebatan masing-masing, dan walaupun cerita fiksi tapi dalam kepercayaan karakternya itu sebagian emang beneran ada.

Dan bener-bener kabar baik kan buat readernya? Seperti yang diharapkan novel ini dijadikan film.

Setauku, novel ini udah lama banget direncanakan filmnya, kalau nggak salah yaaaa sejak novel ini terbit, tahun 2009, dan baru tahun inilah Fallen Movie diproduksi, dan shootingnya baru mulai awal tahun 2014 ini, sekitar bulan Februari yang lalu, dan kemaren lusa aku stalking twitter para pemainnya, tapi yang jadi Daniel nggak punya twitter, baru tau kalau pemain film pun ada yang nggak punya twitter, aku cuman ketemu yang jadi Luce, Todd, Cam, Molly, dsb lainnya.
Dan tentang para pemainnya InsyaAllah akan aku tulis dipost selanjutnya, mangkannya nama castnya nggak aku sebut dulu, hahak, FYI, pemeran Luce sama Danielnya cocok banget.
Mereka lagi proses shooting sekarang, kayaknya lagi seru-serunya nih, berdasarkan foto-foto yang diupload oleh pemeran Luce. Dan katanya minggu ini mereka shooting yang bagian perpustakaan terbakar, saat Luce dan Penn sedang nyari buku yang ditulis Daniel dan saat itu juga ada Toddnya, dan Todd akhirnya meninggal saat itu.

Dan karena produksinya baru mulai tahun ini, yaaaa bisa ditebak tayangnya kapan, tahun 2015 guys!
Yaaaa harus sabarlah yaa kalau mau film yang bagus, masih mending tahun setelah pembuatannya langsung ditayangin, tapi kenapa nggak tahun-tahun sebelumnya aja yaa buatnya.
Trus kepikiran jadinya, tahun ini masih harus ngelewati Bulan Ramadhan, Hari Raya Ied, UAS, naik kelas, Hari Kemerdekaan, Natal, dan baru deh Tahun Baru 2015. Uuuuggh, berasa lama banget.
Nhah! Pas tahun 2015nya nggak tau tayangnya bulan apa, kebayang kan kalau tayangnya Bulan-Bulan akhir, harus nunggu lagi, belum itu tayang di luar negeri.
Nhah Indonesia? Masih harus nunggu lagi, dan apalagi di Kota tempat tinggalku, mungkin lebih lama lagi, tapi ya aku berharap bioskop disini langsung update filmnya.
Dan aku berharap kalau film ini udah tayang, sequel lainnya juga bakal dibuat filmnya.

Wuuuu!!! It must be a great movie for that year.
I must see it, no matter happens, dan harus punya.
Dan kalian juga mesti lihat, apalagi kalau kalian salah satu Falenatics.
Don't miss it guys! Setialah menunggu yaaa, ajak couple dan temen kalian buat nonton.
Walaupun nungguin film ini, jangan lupa lakukan hal-hal lain, jangan cuman diem aja, ada film-film lain yang bisa jadi hiburan dulu sebelum the main movienya, hahaha.
Cari kegiatan yang seru dulu deh biar sedikit ngelupain digantungin lama kayak gini, hihihi.


Sampai sini dulu post tentang Fallen Movienya.
Untuk castnya seperti yang terlampir di atas, next post okey? ^^
See ya..

CUBBY~

1 komentar:

  1. coba tulisan blognya warnanya jangan tosca gini kak, susah bacanya karena warnanya sama terang sm background blognya hehehe good article ya btw; )

    BalasHapus